logo

Pembaruan terakhir: Kamis, 16 Mei 2024

Upacara Memperingati HUT KORPRI ke - 47

Pangkajene Kamis 29 November 2018 tepat pukul 08.00 Wita Pengadilan Negeri Pangkajene melaksanakan upacara dalam rangka memperingati hari ulang Tahun KORPRI ke 47, Upacara tersebut di pimpin langsung oleh Wakil Ketua Pengadilan Negeri Pangkajene Bapak DWI HATMODJO, SH. MH. Adapun selaku pemimpin upacara Bapak Manggu, SH serta pembaca UUD 45 oleh Bapak Ridwan, SH dan pembacaan Panca Prasetya KORPRI oleh Bapak Muhtar, SH., Pembacaan doa oleh Bapak H.Syahruddin, SH. MH.

Suasana upacara penuh khidmat yang diikuti oleh seluruh Hakim, Pegawai dan Honorer Pengadilan Negeri Pangkajene, adapun pidato seragam yang dibacakan oleh pembina upacara yang pada intinya mengajak anggota KORPRI khususnya di Pengadilan Negeri Pangkajene untuk dapat meningkatkan kinerja terutama dibidang pelayanan publik, meningkatkan semangat profesionalisme.

“ KORPRI : MELAYANI, BEKERJA DAN MENYATUKAN BANGSA”

Upacara Hari Pahlawan ke 73 Tahun 2018 Pengadilan Negeri Pangkajene

Pangkajene, Senin  tanggal 12 November  2018 bertempat di halaman belakang kantor Pengadilan Negeri Pangkajene pada pukul 08.00 WTA seluruh jajaran Pengadilan Negeri Pangkajene berkumpul untuk melaksanakan upacara memperingati Hari Pahlawan ke 73 Menindaklanjuti Surat Edaran Sekretaris Mahkamah Agung Reublik Indonesia Nomor 1374/SEK/HM.01.2/11/2018 Tanggal 08 November 2018 perihal Penyelenggaraan Upacara Peringatan Hari Pahlawan ke 73 Tahun 2018

Upacara bendera tersebut dipimpin langsung Ketua Pengadilan Negeri Pangkajene Bapak  Farid Hidayat Sopamena, S.H.,M.H , yang dikomandani oleh Bapak Sufri Kamus SH., Upacara diawali dengan laporan dari Komandan Upacara kepada Inspektur Upacara bahwa upacara akan dimulai, kemudian Pengibaran Bendera Merah Putih oleh Petugas, dilanjutkan dengan mengheningkan cipta yang dipimpin oleh Inspektur Upacara

Setelah itu dilanjutkan dengan pembacaan Teks Pancasila oleh  dan pembacaan Naskah Pembukaan Undang-Undang Dasar 1945 oleh Bapak Irdin Riandi Thahir, S.H. serta pembacaan Pesan Pesan Perjuangan dari Para Pahlawan Nasional oleh Inspektur Upacara,  dan pembacaan doa oleh Bapak Muhammad Nasir, S.H. Upacara ini dihadiri oleh Para Hakim, Para Pejabat Struktural dan Fungsional serta karyawan-karyawati Pengadilan Negeri Pangkajene.

Dengan pelaksanaan upacara memperingati Hari Pahlawan ke 73 ini diharapkan seluruh jajaran Pengadilan Negeri Pangkajene dapat meneruskan perjuangan para pahlawan dengan meningkatkan Rasa Kebangsaan dan memperkokoh persatuan bangsa demi tetap menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Upacara Hari Sumpah Pemuda ke 90 Pengadilan Negeri Pangkajene

Senin, tanggal 29 Oktober 2018 tepat pukul 08.00 WIB, Pengadilan Negeri Pangkajene  melaksanakan Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda Ke 90 Tahun 2018 bertempat di belakang  kantor Pengadilan Negeri Pangkajene.

Upacara Bendera dipimpin oleh Ketua Pengadilan Negeri Palangka Raya Bapak FARID HIDAYAT SOPAMENA, S.H., M.H dan , serta peserta upacara adalah para Hakim, Panitera, Sekretaris, Pejabat Struktural dan Fungsional, seluruh pegawai, dan seluruh Honorer pada Pengadilan Negeri Pangkajene

Ketua Pengadilan Negeri Pangkajene dalam sambutannya membacakan amanat dari Menteri Pemuda dan Olahraga  dengan tema “BANGUN PEMUDA, SATUKAN INDONESIA”. Tema ini diambil atas dasar pentingnya pembangunan kepemudaan untuk melahirkan generasi muda yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, sehat, cerdas, kreatif, inovatif, mandiri, demokratis, bertanggung jawab, berdaya saing, serta memiliki jiwa kepemimpinan, kewirausahaan, kepeloporan, dan kebangsaan berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik INdonesia Tahun 1945 dalam kerangka Negara Kesatuan Republik Indonesia.

“Wahai pemuda Indonesia, dunia menunggumu, berjuanglah, lahirkanlah ide-ide, tekad, dan cita-cita, pengorbananmu tidak akan pernah sia-sia dalam mengubah dunia”

SELAMAT HARI SUMPAH PEMUDA KE-90. Semoga melalui peringatan ini kita selalu menghormati jasa para pemuda, jasa para pendiri bangsa, dan jasa para pahlawan kita. Semoga Allah Swt-Tuhan Yang Maha Kuasa, senantiasa melimpahkan rahmat dan ridho-Nya kepada kita semua.

Ayo… BANGUN PEMUDA, SATUKAN INDONESIA 

Upacara Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2018

Pangkajene – Menindak lanjuti surat Sekretaris Mahkamah Agung RI nomor 1208/SEK/HM.01.2/09/2018 perihal Penyelenggaraan Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila 2018, pada hari Senin 1 Oktober 2018 Pengadilan Negeri Pangkajene Kelas II melaksanakan Upacara dalam rangka memperingati Hari Kesaktian Pancasila. Bertindak sebagai Inspektur Upacara adalah  Ketua Pengadilan Negeri Pangkajene Bpk. Farid Hidayat Sopamena, SH, MH dan Pemimpin Upacara Bpk. Muhtar, SH. Adapun tema Hari Kesaktian Pancasila tahun ini adalah “Pancasila sebagai Landasan Kerja Mencapai Prestasi Bangsa”.

Dalam upacara Hari Kesaktian Pancasila ini dilakukan Pembacaan Ikrar yang ditandatangani oleh Ketua DPR RI, Bambang Soesatyo, S.E., MBA. Adapun isi dari Ikrar tersebut merupakan pernyataan kebulatan tekad Bangsa Indonesia untuk tetap mempertahankan dan mengamalkan nilai-nilai Pancasila sebagai sumber kekuatan menggalang kebersamaan untuk memperjuangkan, menegakkan kebenaran dan keadilan demi keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

 

A- A A+